Aartreya – Ribuan masyarakat tumpah ruah di sepanjang Jalan Suryakencana dan Jalan Siliwangi menyaksikan perayaan Cap Go Meh Bogor Street Festival (CGM-BSF) 2023 pada Minggu (5/2/2023). Pantauan media online ini, masyarakat yang terdiri dari anak kecil, emak-emak hingga pemuda memadati pintu masuk atau Lawang Suryakencana hingga ke ujung Jalan Siliwangi.
Bogor Street Festival Cap Go Meh tahun ini mengangkat tema 'Unity in Diversity' yang tak hanya menunjukan perayaan Cap Go Meh, namun juga ajang pertunjukan budaya. Kepada pewarta, Ketua Panitia Arifin Himawan mengatakan kegiatan Bogor Street Festival Cap Go Meh membungkus keberagaman suku, agama dan budaya masyarakat.
Selain pertunjukan Barongsai, juga ditampilkan seni budaya Nusantara seperti Ondel-ondel Betawi, Reog Ponorogo, Angklung Banyumasan, Menong Purwakarta dan lainnya Reog Ponorogo, hingga ragam kuliner
"Kami hadir bersama-sama gabungan dari berbagai latar belakang. Juga, digelar berbagai penampilan seni budaya tradisi, kolosal, komunitas budaya, pelaku UMKM," kata Arifin.
PDI Perjuangan Kota Bogor juga membuka posko memeriahkan Bogor Street Festival Cap Go Meh. Beberapa Satgas Cakrabuana juga turut hadir di lokasi. Selain itu, juga Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Bogor Dadang Iskandar Danubrata dan Jefri Ricardo. Pada kesempatan itu, Wakil Walikota Bogor Dedie Rachim mengenakan kostum pakaian warna merah menyempatkan diri datang ke Posko PDI Perjuangan Kota Bogor.
“Happy Cap Go Meh 2023, kepada saudaraku yang merayakan. Semoga diberikan kesehatan, kedamaian dan kesuksesan di sepanjang tahun ini,” tukas Dadang saat diminta komentarnya.
Sebagai informasi, perayaan Cap Go Meh 2023 di Kota Bogor berlangsung di sepanjang Jalan Surya Kencana hingga Siliwangi, Kota Bogor, pukul 15.00-00.00 WIB. Cap Go Meh merupakan malam ke lima belas setelah Tahun Baru Imlek. Cap Go Meh 2023 jatuh pada hari Minggu, 5 Februari. Festival Cap Go Meh merupakan penutup perayaan Imlek. (Eko Octa)