KOTA BOGOR- Rumah salah satu pengurus ranting PDI Perjuangan Kota Bogor Anis Suciani (20) di Kampung Mongol Ciheleut, RT04 RW06, Kelurahan Tegalega, Kecamatan Bogor Tengah, luluh lantak dilahap si jagomerah, Rabu (7/9/2022) sore.
Selain kediaman Anis yang juga Bendahara Ranting Tegallega, kebakaran juga terjadi di dua rumah yang lokasinya berdekatan.
“Kebakaran terjadi di rumah Anis. Belum tahu penyebabnya apa. Semua kelengkapan perabotan rumah habis. Kasihan juga pak. Selama ini, Anis tinggal dengan orangtuanya, dan kakaknya yang sudah menikah serta adiknya ,” kata Sekretaris Ranting Tegallega, Aisyah yang rumahnya sekitar 10 meter dari kediaman Anis saat diwawancarai media online ini.
Dia melanjutkan, pihaknya belum bisa berkomunikasi dengan Anis karena masih terlihat kalut.
“Tadi, Anis terlihat masih menelepon saudaranya. Mungkin, untuk tempat tinggal sementara. Saudaranya, ada juga yang rumahnya tak jauh dari lokasi ini,” tutur Aisyah.
Berdasarkan informasi di lokasi, api diduga berasal dari puntung rokok yang mengenai kasur salah satu rumah warga. Api meluas ke bangunan sekitar yang sebagian besar semipermanen dua lantai. Kebakaran menghanguskan tiga rumah. Kabid Pemadam dan Penyelamatan Damkar Kota Bogor, M Ade Nugraha mengatakan kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 15.15 WIB.
"Upaya yang dilakukan yakni pemadaman serta pendinginan guna situasi dapat dipastikan aman terkendali," ucapnya.
Regu pemadam kebakaran yang dikerahkan dari Sukasari, Yasmin, Cibuluh akhirnya berhasil menjinakan api. Enam unit mobil pemadam kebakaran dari Kota dan Kabupaten Bogor diterjunkan ke lokasi kejadian untuk menjinakkan api sekitar satu jam.
“Tidak ada korban dalam kebakaran ini. Yang terdampak 11 KK dengan 44 jiwa," tutupnya. (Eko Octa)