Luapkan Kebahagiaan di Hari Jadi ke-49, Kata Kader Banteng Milenial PDI Perjuangan Gue Banget

553
Flora dan kawan=kawan

KOTA BOGOR – Hari ini, Senin (10/1/2022), PDI Perjuangan merayakan hari jadinya yang ke-49 tahun. Ungkapan sukacita dan selamat pun disampaikan para kader partai besutan Megawati Soekanoputri di Kota Bogor. Para perempuan milenial yang baru bergabung di PDI Perjuangan Kota Bogor ini secara lugas menyampaikan kebahagiannya, juga bangga sebagai kader partai berlambang banteng bulat. Salah satunya disampaikan salah satu anak ranting di Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Flora.

“PDI Perjuangan itu, gue banget deh. Membanggakan. Saya bahagia bergabung dengan PDI Perjuangan. Karena, saya menemukan keluarga baru saya. Suatu keluarga yang menghormati perbedaan, yang tak pernah mempersoalkan latarbelakang apapun, baik suku, agama, hingga klas sosial,” kata Flora kepada media online ini di salah satu café di Jalan Padjajaran, Kota Bogor, Minggu (9/1/2022).

Ia bertutur, kebanggaanya sangat beralasan. Wanita yang bertempat tinggal di Tegallega ini pun dengan fasih mengutip kalimat bijak Bung Karno yang pernah mengatakan, kalau jadi hindu jangan jadi orang India, kalau jadi orang islam jangan jadi orang Arab, kalau kristen jangan jadi orang yahudi, tetaplah jadi orang nusantara dengan adat-budaya nusantara yang kaya raya ini.

“Hanya di PDI Perjuangan, toleransi dan hormat menghormati dalam bingkai kebhinekaan sangat terasa. Saya non muslim, saat kami merayakan Natal, saudara kami non muslim sampaikan ucapan Natal sebagai sikap penghormatannya. Sebelumnya, saat perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW, saya pun malah ikut dalam kepanitiaan hari besar Muslim,” ujar wanita yang karip dipanggil Flo didampingi sahabatnya Liva.

“Juga, saat Ramadan, saya acap ikut berpuasa, sebagai semangat bersaudara. Bahkan, saya ikit berbahagia saat perayaan Idul Fitri. Itu yang membuat saya jatuh cinta dengan PDI Perjuangan. Selamat ulang tahun ke 49, partai ku. Tetaplah hadir di hati rakyat,” tukasnya.

Lain lagi menurut Rieke Handayani. Ia mengaku, belum lama bergabung di PDI Perjuangan dan kini menjabat sebagai Anak Ranting Lawanggintung, Bogor Selatan, PDI Perjuangan.

“Hanya kepada PDI Perjuangan saya merasa jatuh cinta. Layaknya orang yang tengah jatuh cinta, akan berlanjut pada kesetiaan. Kesetiaan itu juga yang akan saya tunjukan, sebagai kader PDI Perjuangan. Jika diibaratkan dalam rumah tangga, berlanjut pada mahligai pernikahan dan membangun keluarga sakinah. Maka, saya berjanji, PDI Perjuangan merupakan jalan takdir juang saya. Seperti kata Ibu Megawati, kebahagiaan dan kebanggaan kita yakni, saat menangis dan tertawa bersama rakyat,” tuntas Rieke. (Nesto)   

SHARE

KOMENTAR