Aatreya.com – DPC PDI Perjuangan Kota Bogor menggelar nonton bareng Piala Dunia 2022 di kantornya, Jalan Ahmad Yani II No 4 Tanahsareal, dimulai pukul 21.00 WIB, Sabtu (10/12/2022). Sejumlah pengurus DPC PDI Perjuangan, PAC hingga kader turut hadir menyemarakan nobar yang digelar di ruang utama.
Diantaranya yakni Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Bogor Dadang Iskandar Danubrata, Pengurus DPC Ariyanto, Vayireh Sitohang, Pengurus PAC Denny Siregar, Horas Sitorus, Rahmat, Herdyansyah, Empi Sukmawan. Serta, Fernando, Agus, Iis, Juli, Yuke, Ceppy Rakip, Maharani hingga Rianto Simanjutak.
“Kegiatan nobar ini merupakan bagian dari instruksi partai dan sekaligus konsolidasi sembari santai. Nobar ini terbuka buat siapapun. DPC PDI Perjuangan Kota Bogor sudah menyiapkan sajian peneman nonton bola seperti minuman hangat serta makanan cemilan,” kata Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Bogor, Dadang Iskandar Danubrata yang saat itu hadir mengenakan kaos dan jaket hitam.
Sembari menikmati sajian kopi hingga hidangan serba rebus seperti pisang, kacang dan ubi, nobar para kader banteng Kota Bogor ini terlihat meriah. Mayoritas penonton nobar ala partai berlambang banteng bulat kota hujan ini lebih memilih mendukung Portugal.
Diketahui, hanya dua kader yang memilih mendukung Maroko, mereka yakni Vayireh Sitohang dan Horas Sitorus. Saat ditanya, alasan Horas mendukung Maroko karena soal dukungan tim Piala Dunia 2022, dirinya tak berbeda dengan sejawatnya, Vayireh Sitohang atau yang akrab disapa Bang Rinto.
Sementara, Vayireh saat ditanya kenapa memilih mendukung Maroko, disampaikan karena nama negara tersebut mengingatkannya dan memiliki sedikit kesamaan ejaan dengan Merauke.
Sebagai informasi, saat berita ini ditulis pada pukul 23.35 WIB, Maroko sementara masih memimpin dengan selisih satu gol atas Portugal. Permainan maroko terlihat kompak dan solid.
Maroko masih menampilkan standar pertahanan yang baik pada babak kedua. Permainan kompak, solid, dan rapat ditunjukkan ketika menghadapi serangan-serangan Portugal.
Sementara, serangan Portugal yang bermula dari kaki Bernardo Silva kemudian berujung pada tembakan Bruno Fernandes yang masih melebar dari target. Demikian juga sundulan Ramos Menyamping, Ronaldo Gagal Menendang Bola pada menit 59. Sebuah umpan dari Otavio coba dituntaskan Goncalo Ramos, namun bola belum mengarah ke gawang Maroko.
Pemain yang bernama lengkap Cristiano Ronaldo masuk ke lapangan pada menit ke-51 menggantikan Ruben Neves. Bersamaan dengan itu Joao Cancelo menggantikan Raphael Guerreiro.
Tendangan bebas Hakim Ziyech begitu berbahaya. Diogo Costa gagal mengamankan dengan sempurna. Youssef En-nesyri menabrak bola. Beruntung bagi Portugal, bola masih melebar dari gawang. Portugal kembali berupaya menguasai bola, namun masih belum menemukan gol yang dicari. Pada babak kedua, Portugal langsung melakukan upaya menyerang pada menit-menit awal babak kedua.
Berikut susunan Pemain Maroko vs Portugal:
Timnas Maroko: Yassine Bounou, Achraf Hakimi, Jawad Yamiq, Romain Saiss, Yahya Attiat-Allah, Sofyan Amrabat, Selim Amallah, Azzedine Ounahi, Hakim Ziyech, Soufiane Boufal, Youssef En-Nesyri.
Timnas Portugal: Diogo Costa, Diogo Dalot, Pepe, Ruben Dias, Raphael Guerreiro, Bruno Fernandes, Otavio, Bernardo Silva, Joao Felix, Goncalo Ramos, Ruben Neves. (Eko Octa)