Aartreya – Rianto Simanjutak dan Erik dari Badan Bantuan Hukum dan Advokasi Rakyat (BBHAR) DPC PDI Perjuangan Kota Bogor respon cepat aduan warga guna memastikan penegakan hak mendapat perlakuan adil dalam hukum.
Setelah menerima keluhan dari warga Lawanggintung, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor, Haptiningsih terkait kerabatnya yang menjadi korban pembacokan di Kp Kalapa Desa Ciasihan, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor, Rianto, Erik langsung mendatangi tempat tinggal korban.
“Kedatangan kita ke tempat korban pembacokan untuk melakukan pendampingan. Korban berinisial YG pada Kamis 16 Februari 2023, pukul 20.30 WIB, dibacok oleh terduga berinisial U. Kasus tersebut sudah dilaporkan ke Polsek Cibungbulang, namun sampai saat ini belum diperoleh kabar penangkapan pelaku,” kata Rianto.
Korban pembacokan YG saat ditangani petugas medis
Dia menyampaikan, setelah mengunjungi korban di kediaman orangtuanya di Cibubungulang, pihaknya juga akan membahas langkah hukum yang akan ditempuh.
“Setelah mendapat aduan informasi dari warga Lawanggintung yang menyampaikan peristiwa ini kepada kami, kita akan bahas upaya hukum dengan keluarga korban,” tuturnya.
Pada kesempatan yang sama, kader PDI Perjuangan Kota Bogor yang juga pewarta media online ini, Eko Octa ikut menyertai. Ia tak ikut ke kediaman keluarga korban, namun langsung mendatangi Polsek Cibubungulang untuk menemui Ajun Inspektur Satu (Aiptu) Cardiawan yang menangani laporan dari istri korban pembacokan YG. Namun, penyidik diketahui sedang tidak berada di tempat karena tengah lepas piket.
“Terkait kasus pembacokan YG, saat ini sedang ditangani Polsek Cibungbulang. Pelaku saat diburu ke rumahnya diketahui pergi. Dan, kita akan terus kejar. Beberapa saksi juga sudah dipanggil,” ucap petugas berpakaian preman yang minta namanya tak disebutkan.
Pewarta media online ini saat menanyakan penanganan kasus korban YG ke Polsek Cibubungulang
Sebagai informasi, kronologi kejadian, Kamis 16 Februari 2023, pukul 20.30 WIB, korban yang saat itu mengenakan kendaraan mendadak dihentikan terduga pelaku berinisial U. Dan, selanjutnya secara tiba-tiba, korban dibacok menggunakan senjata tajam berkali-kali oleh pelaku.
Korban mengalami luka tusuk di bagian pipi, leher dan luka bacok tiga jari sebelah kanan. Beruntung nyawa korban terselamatkan. Hampir dua pekan setelah melapor ke Polsek Cibubunglang, pihak keluarga korban bertanya-tanya karena pelaku belum ditangkap. (Nesto)